Selasa, 10 Agustus 2010

NU: Bila Hilal Tak Tampak Awal Ramadan 12 Agustus

berita

JAKARTA- Pengurus Besar Nahdatul Ulama (PBNU) menegaskan apabila hilal tidak tampak dalam pengamatan petang nanti, maka awal Ramadan 1431 Hijriah akan ditetapkan jatuh pada Kamis 12 Agustus 2010.

Hal itu berdasarkan pada hadits Nabi yang memerintahkan menggenapkan bulan yang sedang berjalan apabila hilal tidak tampak.

“Kalau nanti hilal terlihat maka puasa Rabu 11 Agustus. Kalau tidak, ya puasa mulai Kamis 12 Agustus,” ujar Ketua Lajnah Falaqiyah PBNU KH Ghozalie Masroeri kepada okezone di Jakarta, Selasa (10/8/2010).

Menurut Kiai Ghozalie, rukyah merupakan sunnah nabi yang harus senantiasa dilestarikan. Dari aspek ilmiah, rukyatul hilal juga merupakan instrumen utama dalam ilmu astronomi.

“Jadi rukyatul hilal di satu sisi adalah kerja ilmiah disamping menjalankan sunnah Rasul serta melakukan koreksi untuk hisab (penghitungan kalender) yang sudah dilakukan sebelumnya,” terangnya.

Metode hisab dalam pandangan Kiai Ghozalie tidak dalam posisi menentukan awal bulan. Namun sekadar prediksi yang dapat dijadikan acauan dalam rangka memudahkan rukyatul hilal.

“Keputusan akhir tetap pada terlihatnya hilal. Kalau tidak terlihat karena hambatan cuaca, Rasul sudah memberikan solusi dengan cara menggenapkan bulan yang sedang berjalan,” ungkapnya.

Secara teknis, PBNU petang nanti akan melakukan rukyatul hilal di 90 titik yang tersebar di berbagai wilayah dengan melibatkan 120 perukyat bersertifikasi nasional. Hasil dari rukyat selanjutnya akan dijadikan bahan rekomendasi dalam sidang itsbat Kementrian Agama malam nanti.

“Ada yang akan mengkoordinir di kantor PBNU dan ada pengurus yang diterjunkan langsung ke lokasi rukyatul hilal seperti di Semarang, Jepara, Sukabumi, dan Cengkareng,” ujarnya.

0 komentar:

Posting Komentar

Teruslah anda berkomentar. Dengan berkomentar di KomputerUnik anda bisa menjadi pelanggan terbaik ..

Jangan Komentar yang mengandung SARA yah.....

KomputerUnik in Facebook

Pengikut

 
Di Edit Ku Aditiyo Eka Nugraha | KomputerUnik | Terima kasih kepada semua pendukung KomputerUnik